Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pastikan Penerapan Prokes, Babinsa Bagikan Masker Kepada Jamaah Shalat Idul Fitri 1442 H

Babinsa Bagikan Masker Kepada Jamaah Shalat Idul Fitri 1442 H









ACEH SINGKIL - Protokol Kesehatan menjadi salah satu syarat yang harus diterapkan para jamaah saat menjalani Shalat idul Fitri 1442 H, seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Pulau Banyak Kodim 0109/Aceh Singkil Koptu Efrizal Sugianto selalu menghimbau warganya untuk selalu mematuhi protokol Kesehatan dan membagikan masker di Masjid Taqwa Desa Pulau Balai, Kecamatan Pulau Banyak, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (13/5/21).

Babinsa bersama pengurus Masjid berdiri didepan pintu masuk dan langsung membagika masker kepada jamaah yang tidak menggunakan masker dan akan masuk ke pekarangan masjid.

"Protokol kesehatan harus tetap diterapkan sebagai bentuk kewaspadaan kita dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ujar Koptu Efrizal Sugianto.

Ditempat terpisah, Komandan Koramil 01/Pulau Banyak Lettu Inf Agus Sujiantoro mengatakan kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat mempererat hubungan TNI dan masyarakat, serta dapat memberikan rasa aman khususnya bagi jamaah yang melaksanakan sholat idul fitri 1442 H ini.
“Kehadiran para Babinsa ditengah warga binaan bertujuan untuk memastikan pelaksanaan sholat idul fitri berjalan sesuai dengan protokol kesehatan, serta mampu memberikan rasa aman,” ungkap Danramil.

Lebih lanjut Danramil juga menekankan kepada para Babinsa untuk selalu menghimbau masyarakat terkait aturan pelaksanaan halal bihalal atau open house.

“Saya tekankan kepada para Babinsa untuk menghimbau warga binaanya agar mematuhi peraturan pemerintah terkait pelaksanaan halal bihalal atau open house, yang hanya diperbolehkan untuk keluarga inti dan tentunya dengan penerapan prokes yang ketat,“ tegasnya. (*Pendim 0109)

Posting Komentar untuk "Pastikan Penerapan Prokes, Babinsa Bagikan Masker Kepada Jamaah Shalat Idul Fitri 1442 H"