Serbuan Vaksinasi Covid-19, Babinsa Dampingi Siswa/Siswi Suntik Vaksin
ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 02/Singkil Kodim 0109/Aceh Singkil Serda Samir mendampingi pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 terhadap siswa/siswi SMP Negeri 3 Kampung Baru yang di laksanakan di SMP Negeri 3 Kampung Baru, Desa Kampung Baru, Kecamatan Singkil Utara, Kabupaten Aceh Singkil, Senin (01/11/2021) kemarin.
Dengan di mulainya vaksinasi pelajar, semua sekolah berlomba-lomba melaksakan vaksinasi kepada siswanya, termasuk di wilayah Kecamatan Singkil Utara. Banyak siswa yang antusias dalam pelaksanaan vaksinasi ini karena mereka sadar akan bahaya virus Covid-19. Dengan melakukan vaksinasi kepada siswa, para siswa akan lebih sulit terpapar Covid karena sudah mempunyai anti body di dalamnya.
Hal yang menyebakan para siswa mau di vaksinasi, Serda Samir Selaku Babinsa Desa Kampung Baru mengatakan, banyak dampak positif yang di lakukan dengan melakukan vaksinasi kepada siswa/pelajar karena dengan vaksinasi tubuh tidak mudah terpapar virus, serta dengan di lakukannya vaksinasi kepada siswa dapat menurunkan jumlah kasus Covid-19 dan agar pandemi ini segera berakhir serta segala aktivitas normal kembali termasuk sekolah dapat melakukan kegiatan pembelajaran secara tatap muka.
Serda Samir mengatakan, kita harus sama-sama mendukung percepatan Vaksinasi sesuai yg danjurkan pemerintah saat ini dan vaksinasi ini harus segera dilaksanakan ke seluruh sekolah-sekolah yang ada di Kecamatan Singkil Utara agar para siswa mempunyai anti body yang kuat dan tidak mudah terpapar Virus Covid-19, serta semoga pandemi Covid-19 segera berakhir.
“Saya berharap selama pelaksanaan vaksinasi dari awal hingga selesai tidak ada kendala ataupun hambatan yang terjadi, petugas Kesehatan sebelum pelaksanaan vaksin, seluruh peserta terlebih dahulu melaksanakan beberapa tahapan yaitu mengisi pendaftaran, cek tensi, suhu badan dan screening oleh petugas Kesehatan/Dokter, dinyatakan sudah memenuhi syarat dan dinyatakan sehat baru dilaksanakan vaksinasi,” tutur Babinsa.
Babinsa juga tidak lupa melakukan himbauan-himbauan terhadap siswa yang melaksanakan vaksin Covid-19 dan menganjurkan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan serta sosial distancing walaupun telah divaksin.
“Pengamanan dan pendampingan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini merupakan kegiatan yang akan terus di laksanakan dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 dengan tujuan pelaksanaan vaksinasi ini dapat berjalan aman dan tertib. Dan tetap menjaga kesehatan dan disiplin protokol kesehatan dengan mempedomani 5M (Memakai maker dengan benar, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Mengurangi mobilisasi dan Menjaga pola makan istirahat yang cukup,” pungkas Babinsa. (*Pendim 0109)
Posting Komentar untuk "Serbuan Vaksinasi Covid-19, Babinsa Dampingi Siswa/Siswi Suntik Vaksin"