Melalui Komsos, Babinsa Pulau Banyak Himbau Pemakaian Masker Ke Warga
![]() |
Babinsa Koramil 01/Pulau Banyak menghimbau warga untuk selalu memakai masker |
Kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 masih harus ditingkatkan dan diingatkan, hal ini menjadi tugas para aparat di kewilayahan untuk terus melaksanakan sosialisasi dan aksi nyata di lapangan.
Dalam pelaksanaannya Babinsa tidak hanya membagikan masker gratis tetapi juga melakukan sosialisasi vaksinasi kepada warga untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir, pihaknya juga menghimbau kepada warga untuk menerapkan protokol kesehatan.
“Tujuan himbauan kepada warga ini dalam rangka meneruskan himbauan pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 di daerah,” ucap Serka April Kurniawan selaku Babinsa Koramil 01/Pulau Banyak.
Baca Juga
- Koramil 0109-04/Simpang Kanan Gencar Sosialisasikan Rekrutmen Bintara dan Tamtama PK TNI AD 2025 di SMK Negeri 1 Simpang Kanan
- Babinsa Koramil 0109-03/Gunung Meriah Ajak Santri Pesantren Tanah Merah Kenali Profesi TNI AD
- Bati Tuud Koramil 0109-04/Simpang Kanan Hadiri Sosialisasi Kepmen Desa 2025: Optimalisasi Dana Desa untuk Ketahanan Pangan
Melalui pendekatan komsos yang dilakukan Babinsa di desa binaan, diharapkan dapat mengena di hati warga sehingga menumbuhkan kesadaran warga perlunya pencegahan bahaya penyebaran Covid-19.
Posting Komentar untuk "Melalui Komsos, Babinsa Pulau Banyak Himbau Pemakaian Masker Ke Warga"