Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Danramil Danau Paris Hadiri Wisuda Santri Angkatan VIII T.A 2023 Di Dayah Perbatasan Safinatussalamah

Danramil 0109-07/Danau Paris menghadiri pelaksanaan wisuda Santri Dayah Perbatasan Safinatussalamah Angkatan VIII T.A 2023
ACEH SINGKIL — Danramil 0109-07/Danau Paris Kapten Inf Sahidan beserta Babinsa menghadiri pelaksanaan wisuda Santri Dayah Perbatasan Safinatussalamah Angkatan VIII T.A 2023 yang di laksanakan di Kompleks Dayah Perbatasan Safinatussalamah, Desa Biskang, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, Rabu (24/05/2023).

Dalam kata sambutan Pimpinan Dayah Syafinatissalamah Abi Hasan menyampaikan, hari ini kita akan melaksanakan wisuda, bagi yang telah menyelesaikan pelajaran, kami ucapkan selamat atas acara wisuda ini, kami berharap ilmu yang telah kalian terima dapat dipergunakan dikehidupan sehari-hari. Kedepan bagi yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, kami sangat mendukung dan kami harapkan dapat menjaga nama baik Dayah Safinatussalamah khususnya dan menjaga nama baik marwah Aceh Singkil pada umumnya.

Sementara itu Danramil 0109-07/Danau Paris Kapten Inf Sahidan mengatakan, penting bagi orang tua untuk memilihkan anaknya pendidikan terbaik, yang mengutamakan pendidikan agama dan al-qur'an. Maka pesantren layaknya orang tua yang memberikan sentuhan pendidikan agama kepada para santri, agar santri ini kelak mampu menjadi obat di tengah-tengah masyarakat. Tidak hanya menjadi seorang yang baik, tapi juga orang yang mampu memperbaiki keadaan.
"Kami ucapkan selamat kepada santri yang telah melaksanakan wisuda, kita juga pantas patut memberikan ucapan terima kasih kepada para guru, ustadz dan ustadzah dayah perbatasan safinatussalamah yang secara serius dan konsisten membina para santri," ujar Danramil.

Turut hadir dalam kegiatan wisuda santri Pj Bupati Aceh Singkil Marthunis, S.T. D.E.A, Dandim 0109/Aceh Singkil yang diwakili Oleh Kapten Inf Sahidan, Kapolres Aceh Singkil yang diwakili Oleh Waka Polres Aceh Singkil Kompol Hari Purnomo, SH, Anggota DPRK Aceh Singkil Puka Fadli, Pimpinan Dayah Safinatussalamah Buya Abi Hasan, Camat Danau Paris yang Drs. Rahim, Kapolsek Danau Paris Iptu Tugur Swasana, Para tenaga pengajar Dayah Safinatussalamah serta Para tamu undangan. (*Pendim 0109)

Posting Komentar untuk "Danramil Danau Paris Hadiri Wisuda Santri Angkatan VIII T.A 2023 Di Dayah Perbatasan Safinatussalamah"