Babinsa Koramil Gunung Meriah Pantau Ketersediaan Sembako di Wilayah
![]() |
Babinsa Koramil 0109-03/Gunung Meriah melaksanakan pengecekan harga bahan sembako di Pasar harian Desa Lae Butar |
Dalam kegiatannya, Babinsa langsung terjun kelapangan dalam rangka melakukan pengecekan harga sembako sebagai antisipasi ketersediaan kebutuhan sembako masyarakat khususnya menjelang akhir tahun. hal tersebut selain bertujuan untuk pengumpulan data teritorial, salah satunya tujuannya adalah untuk monitoring harga sembako pasar tradisional dan menghindari kelangkaan barang khususnya sembako.
"Kegiatan ini kami lakukan untuk memastikan ketersediaan bahan-bahan pokok kebutuhan rumah tangga, serta menghindari dari aksi pedagang-pedagang nakal yang biasa memonopoli harga di kala kelangkaan barang." Ujar Serda Jhonson.
Baca Juga
- Danramil 0109-02/Singkil Hadiri Peringatan Dirgahayu Amal Bakti di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil
- Babinsa Koramil 0109-07/Danau Paris dan Bhabinkamtibmas Pantau Perkembangan Harga Barang Jelang Natal dan Tahun Baru di Pasar Tradisional Desa Biskang
- Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Serda Suparman Jenguk Warga Sakit di Desa Tanah Merah
Selain mengecek ketersediaan sembako di lapak pedagang pasar, Babinsa juga memonitoring harga sembako di setiap toko di pasar harian. Dari hasil pengecekan yang di lakukan, banyak di temukan kenaikan harga yang sangat signifikan seperti beras, minyak goreng, telur, gula, daging, susu, jagung, garam serta kebutuhan lainnya.
Posting Komentar untuk "Babinsa Koramil Gunung Meriah Pantau Ketersediaan Sembako di Wilayah"