Jalin Komunikasi Dan Kordinasi, Babinsa Laksanakan Komsos Dengan Warga Dan Perangkat Desa
![]() |
Babinsa Koramil 0109-05/Kuala Baru bersama petugas PPS Desa Melakukan pengecekan dan pendataan domisili warga dalam mendapatkan hak suara |
Pemberian suara pada pemilihan umum merupakan hak semua warga negara Indonesia, warga bebas memilih calon tanpa ada diskriminasi dan paksaan. Untuk dapat menyampaikan hak suaranya di pemilu, setiap warga wajib di data oleh petugas PPS Desa demi menghindari terjadinya data double ataupun data fiktif yang dapat merusak kondusifitas di Desa.
Maka dari itu, dalam upaya mewujudkan kondusifitas dan keamanan di wilayah Desa binaannya Babinsa melakukan edukasi kepada warganya agar mengikuti arahan dalam pengecekan data yang di lakukan bersama petugas PPS Desa. Pengecekan yang di lakukan meliputi pengecekan Kartu Keluarga beserta KTP dan tempat domisili, juga keterangan tentang warga baru serta warga pensiunan baik dari TNI maupun POLRI yang sudah memiliki hak suara pada pemilihan umum mendatang.
Baca Juga
- Babinsa Koramil 0109-03/Gunung Meriah Ajak Santri Pesantren Tanah Merah Kenali Profesi TNI AD
- Bati Tuud Koramil 0109-04/Simpang Kanan Hadiri Sosialisasi Kepmen Desa 2025: Optimalisasi Dana Desa untuk Ketahanan Pangan
- Koramil 0109-08/Suro Makmur Kenalkan SMA Kartika XIV-1 Banda Aceh, Sekolah Unggulan Berbasis Talenta
"Dalam menciptakan kondisi yang selalu kondusif dalam pemilu kami selalu mengedukasi warga tentang penggunaan hak suara, bersama petugas PPS kami juga mengecek kartu keluarga dan domisili warga. Kami juga mendata warga pensiunan TNI - POLRI yang kini telah berhak atas surat suara pada pemilu nanti," ujar Praka Iswanto.
Selain memberikan edukasi kepada warga, Praka Iswanto juga selalu melakukan komsos agar setiap warga selalu saling peduli menjaga ketertiban dan keamanan di Desa. Babinsa juga menjalin kemitraan dengan perangkat Desa agar memiliki data warga yang lengkap dan akurat, Dengan keakuratan data yang di miliki di harapkan pemilihan umum mendatang akan berjalan lancar dan tanpa ada keributan dan kendala di wilayah Desa binaan. (*Pendim 0109)
Posting Komentar untuk "Jalin Komunikasi Dan Kordinasi, Babinsa Laksanakan Komsos Dengan Warga Dan Perangkat Desa"